Recent twitter entries...

TUGAS SOFTSKILL PENGANTAR BISNIS "BISNIS INTERNASIONAL"




                                                                                    Nama   : Nesty Khanistiani
                                                                    Npm   : 26213392
                                                                 Kelas  : 1EB23 




BISNIS INTERNASIONAL

1.      PENGERTIAN

Bisnis Internasional merupakan kegiatan transaksi bisnis swasta dan pemerintah yang melibatkan dua atau lebih Negara.

2.      HAKIKAT BISNIS INETERNASIONAL

Hakikat bisnis internasional. Bisnis internasional merupakan kegiatan bisnis yang dilakukan melewati batas – batas suatu Negara. Transaksi bisnis seperti ini merupakan transaksi bisnis internasional yang sering disebut sebagai Bisnis Internasional (International Trade) ada juga yang menyebutnya sebagai Pemasaran Internasional atau International Marketing.

A.    Perdagangan Internasional
Merupakan perdagangan yang dilakukan oleh penduduk suatu negara dengan penduduk negara lain atas dasar kesepakatan bersama. Penduduk yang dimaksud dapat berupa antarperorangan (individu dengan individu), antara individu dengan pemerintah suatu negara dan pemerintah suatu negara dengan pemerintah negara lain
Manfaat dari perdagangan internasional sebagai berikut :
Ø  Memperoleh barang yang tidak dapat diproduksi di negeri sendiri
Ø  Memperoleh keuntungan dari spesialisasi
Ø  Memperluas pasar dan menambah keuntungan

B.     Pemasaran Internasional
Merupakan kegiatan Pemasaran yang melewati batas-batas lebih dari satu negara. Pemasaran internasional merupakan penerapan konsep, prinsip, aktifitas, dan proses manajemen pemasaran dalam rangka penyaluran ide, barang atau jasa perusahaan kepada konsumen di berbagai Negara.

3.      ALASAN MELAKSANAKAN BISNIS INTERNASIONAL

Ø  Kebutuhan akan sesuatu yang tidak terbatas ,akan tetapi Negara sulit merealisasikan oleh sebab beberapa hal.oleh karena itu,bisnis internasional menjadi salah satu jalan yang terbaik.
Ø  Pentingnya berhubungan dengan Negara lain,sebab dengan adanya hubungan akan terjadi pertukaran informasi,kebudayaan,teknologi dan perkembangan suatu Negara.
Ø  Perbedaan letak geografis yang menyebabkan dibutuhkannya suatu hubungan untuk saling memenuhi kekurangn-kekurangan yang dialami negaranya masing-masing.
Ø  Pesatnya perkembangan dunia bisnis internasional,menyebabkan suatu Negara harus ikut didalamnya agar tidak ketinggalan.
Ø  Keadaan di mana suatu negara memiliki kemampuan yang lebih tinggi untuk menawarkan produk tersebut dibandingkan dengan negara lain

4.      TAHAP-TAHAP DALAM MEMASUKI BISNIS INTERNASIONAL

Adapun tahap tersebut secara kronologis adalah sebagai berikut :

1.      Ekspor insidentil (incident at export)
Dalam tahap awal ini pada umumnya terjadi pada saat adanya kedatangan orang asing di negeri kita kemudian dia membeli barang-barang dan kemudian kita harus mengirimkannya ke negeri asing itu.


2.      Ekspor aktif (active export)
Dalam tahap aktif ini perusahaan negeri sendiri mulai aktif untuk melaksanakan manajemen atas transaksi itu. Tidak seperti tahap awal di mana pengusaha hanya bertindak pasif

3.      Penjualan LISENSI (LICENSING)
Dalam tahap ini Negara pendatang menjual lisensi atau merek dari produknya kepada negara penerima. Dalam tahap yang dijual adalah hanya merek atau lisensinya saja, sehingga negara penerima dapat melakukan manajemen yang cukup luas terhadap pemasaran maupun proses produksinya termasuk bahan baku serta peralatannya.

4.      FRANCHISING
Tahap berikutnya merupakan tahap yang lebih aktif lagi yaitu perusahaan di suatu negara menjual tidak hanya lisensi atau merek dagangnya saja akan tetapi lengkap dengan segala atributnya termasuk peralatan, proses produksi, resep-resep campuran proses produksinya, pengendalian mutunya, pengawasan mutu bahan baku maupun barang jadinya, serta bentuk pelayanannya. Cara ini sering dikenal sebagai bentuk “Franchising”.

5.      Pemasaran di Luar Negeri
6.      Produksi dan Pemasaran di Luar Negeri

  1. HAMBATAN DALAM MEMASUKI BINIS INTERNASIONAL

Terdapat beberapa hambatan dalam bisnis internasional yaitu :
           a.    Batasan perdagangan dan tarif bea masuk
           b.    Perbedaan bahasa, sosial budaya / kultural
Perbedaan dalam hal bahasa seringkali menjadi hambatan bagi kelancaran bisnis Internasional, hal ini disebabkan karena bahasa merupakan alat komunikasi yang vital baik bahasa lisan maupun bahasa tulis. Tanpa komunikasi yang baik maka hubungan bisnis sulit untuk dapat berlangsung dengan lancar.
Perbedaan kondisi sosial budaya merupakan suatu masalah yang harus dicermati pula dalam melakukan bisnis Internasional.
           c.    Hambatan politik, hukum, dan perundang-undangan
Hubungan politik yang kurang baik antara satu negara dengan negara yang lain akan mengakibatkan terbatasnya hubungan bisnis dari kedua negara tersebut. Ketentuan Hukum ataupun Perundang-undang yang berlaku di suatu negara kadang juga membatasi berlangsungnya bisnis internasional.
d.    Hambatan operasional
Hambatan perdagangan atau bisnis internasional yang lain adalah masalah operasional yaitu transportasi atau pengangkutan barang yang diperdagangkan ke negara yang lain. Transportasi ini seringkali sukar untuk dilakukan karena antara kedua negara itu belum memiliki jalur pelayaran kapal laut yang reguler.

6.      PERUSAHAAN MULTINASIONAL

Perusahaan multinasional adalah perusahaan yang melaksanakan kegiatan secara internasional atau melakukan operasinya di beberapa Negara. Banyak contoh perusahaan multinasional misalnya saja Coca Cola , Colgate , Johnson & Johnson , IBM , General Electric , Mitzubishi Electric , Toyota , Philips dari negeri Belanda , Nestle dari Switzerland , Unilever dari Belanda dan lnggris , Bayer dati Jerman , Basf juga dari Jerman, Ciba dari Switzerland dan sebagainya.





Comments (0)

Posting Komentar